PENGENALAN BAHASA INGGRIS DASAR KEPADA PELAJAR SD DI DESA TANJUNGJAYA MENGGUNAKAN MEDIA POSTER

Authors

  • Madhuri Purba, Eneng Liah Khoirriyah, Dede Imtihanudin, Iim Khairunnisa STKIP Syekh Manshur

Keywords:

Bahasa Inggris, Media Poster,

Abstract

Tujuan dari kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah pengenalan bahasa inggris kepada pelajar sekolah dasar di Desa Tanjungjaya dengan menerapkan poster dalam pembelajaran di kelas. Kegiatan ini dilaksanakan di SDN Tanjung Jaya 2. Pentingnya memperkenalkan Bahasa Inggris sedini mungkin kepada siswa-siswi dimulai dari  kemampuan dasar seperti huruf, angka, dan kosa kata. Kegiatan pengenalan Bahasa Inggris dasar menggunakan metode poster dapat memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi pelajar SD di Desa Tanjungyaya  kecamatan Panimbang kabupaten Pandeglang provinsi Banten. Kegiatan ini difokuskan pada keterampilan berbicara(speaking) dan keterampilan menulis(writting). Dengan belajar menggunakan media poster membuat anak semangat dalam belajar karena anak dapat belajar sambil bermain. Aktivitas ini disertai sebanyak 20 siswa kelas V dan dilakukan sebanyak 3 kali pertemuan. Pencapaian hasil PKM ini adalah peningkatan kemampuan peserta didik dalam menguasai inggris dasar sepeti bisa mengenal huruf, maupun angka. Kemudian konsentrasi dan motivasi peserta didik pun meningkat, hal ini terbukti dari hasil evaluasi anak yang bisa mengucapkan huruf dengan benar. Dengan kegiatan ini pun peserta didik merasa bahagia dalam PKM ini.

Downloads

Published

2024-01-30

How to Cite

PENGENALAN BAHASA INGGRIS DASAR KEPADA PELAJAR SD DI DESA TANJUNGJAYA MENGGUNAKAN MEDIA POSTER. (2024). JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT SERUMPUN MENGABDI, 1(1, Januari), 11-13. https://pkm.edusm.id/index.php/sm/article/view/4